Profil
SEJARAH BERDIRINYA MADRASAH
Madrasah Tsanawiyah Jauharul Falah merupakan jenjang pendidikan formal MTs di Pondok Pesantren Modern Jauharul Falah Al-Islamy, dulunya didirikan pada tanggal 20 April 2000 oleh Yayasan Jauharul alah Al-Islamy, Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muaro Jambi.
Pada tahun 2019 Madrasah Tsanawiyah Jauharul Falah Muaro Jambi memperoleh Piagam Akreditasi MTS dengan nilai 92 (A/Unggul) dari Badan Akreditasi Provinsi Jambi: 1011/BAN-SM/SK/2019.
Adapun maksud didirikannya madrasah ini antara lain untuk menampung siswa tamatan SD/MI yang berada di wilayah Muaro Jambi, khususnya menampung siswa tamatan SD & MI, mengingat daya tampung SD/MI yang ada di wilayah Kumpeh Ulu tidak sebanding dengan siswa tamatan SD/MI yang ingin melanjutkan ke jenjang SMP / MTs.
Selain itu juga dimaksudkan sebagai salah satu upaya memberikan keseimbangan antara harta dan ilmu kepada para remaja di daerah ini, karena selama ini sebagian orang tua mereka cenderung mengarahkan untuk bekerja mencari harta sejak dini padahal ilmunya masih dangkal.
Didirikannya pendidikan tingkat Tsanawiyah di Pondok Pesantren Modern Jauharul Falah Al-Islamy ini secara langsung maupun tidak langsung juga membantu para sarjana asal daerah ini dalam rangka mengembangkan bakat dan ilmunya sekaligus memperoleh / menambah penghasilan dari segala usahanya untuk keperluan hidup sehari-hari. Adanya jenjang pendidikan tingkat Aliyah ini pada dasarnya juga membantu pemerintah dalam menyediakan kelengkapan jenjang pendidikan sesuai keperluan daerah, kelengkapan ini pada Pondok Pesantren juga mutlak ada karena pada umumnya berpacu dalam jenjang-jenjang pendidikan maupun metodenya yang merupakan ciri khas tersendiri.
Dalam rangka mewujudkan maksud itu, Pengurus Yayasan berusaha semaksimal mungkin memenuhi segala keperluan lembaga pendidikan yang ada di dalamnya dan mengembangkan sarana prasarana pendidikan tersebut sesuai tuntutan zaman dengan meminta bantuan pada masyarakat maupun pemerintah selain mengadakan usaha sendiri.
Komentari Tulisan Ini
Halaman Lainnya
Visi dan Misi
Visi dan Misi Visi Pondok Pesantren Jauharul Falah Al-Islamy ”Unggul dalam Mutu, disiplin dalam Ilmu dan berakhlak Qur’ani” Misi Pondok Pesantren Jauharul Falah Al-
